DPD Partai Perindo Palembang menggelaar senam sehat diikuti seluruh pengurus dan kaader, Minggu (18/12/2022). (Foto: MPI/Dede Febriansyah)

PALEMBANG, iNews.id - Puluhan pengurus DPD Partai Perindo Kota Palembang mengikuti senam sehat, Minggu (18/12/2022) pagi. Senam sehat tersebut merupakan bagian dari ikhtiar Partai Perindo mewujudkan Indonesia Sehat dan Sejahtera.

Ketua DPD Partai Perindo Kota Palembang, Chandra Wahyudi mengatakan, kegiatan senam tersebut merupakan salah satu upaya mewujudkan Indonesia yang sejahtera dan sehat.

"Ketum Perindo, Bapak Hary Tanoesoedibjo menginginkan itu, beliau berujar bahwa Indonesia sejahtera itu dimulai dari Indonesia yang sehat," ujar Chandra Wahyudi.

Menurutnya, gagasan dilaksanakannya senam sehat tersebut juga untuk mempererat silaturahmi antar pengurus dalam menyongsong kekompakan menjelang Pemilu 2024.

"Ini juga salah satu cara kita untuk mempererat tali persaudaraan antar pengurus, sehingga dapat mencapai tujuan partai," katanya.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network